Channeltujuh.com, PENITI LUAR – Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XII/Tanjungpura (Tpr) Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Iwan Setiawan, didampingi Ketua Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tpr, Beti Iwan Setiawan memberikan pengarahan kepada prajurit dan Persit Batalyon Kavaleri (Yonkav) 12/Beruang Cakti (BC), di Markas Batalyon Kavaleri (Mayonkav) 12/BC, Desa Peniti Luar, Kabupaten Mempawah, Provinsi Kalimantan Barat.
Pengarahan ini dilaksanakan oleh Pangdam XII/Tpr menjelang penugasan Yonkav 12/BC ke wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia.
Iwan Setiawan dalam arahannya menyampaikan kepada personel satuan tugas (Satgas) agar menjaga kesehatan dan fisik selama dalam penugasan. Memanfaatkan dengan baik dukungan Uang Lauk Pauk (ULP) dari komando atas untuk memenuhi asupan gizi selama penugasan.
“Kemudian untuk pembinaan fisik banyak kesempatan olahraga di pos. Banyak kesempatan tergantung kesadaran. Sempatkan waktu setiap hari untuk olahraga. Jaga fisik kalian biar pulang tugas gagah bertemu dengan keluarga,” ujar Iwan Setiawan, di Peniti Luar, Selasa (4/6/24).
Iwan Setiawan menegaskan, selama penugasan agar masing-masing personel melaksanakan tugas pokok dengan baik dan selalu memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib Tentara Nasional Indonesia (TNI).
“Laksanakan penugasan dengan fokus. Rebut dan menangkan hati dan pikiran rakyat perbatasan. Jangan sekali-kali menyakiti dan menakuti masyarakat. Banyak harapan dari masyarakat dengan kehadiran kalian di lapangan,” tegas Iwan Setiawan.
Sedangkan untuk Persit, Iwan Setiawan berpesan, terutama kepada ibu-ibu yang ditinggalkan tugas agar selalu menjaga kehormatan dan selalu mendoakan suaminya. Agar selama dalam penugasan nantinya diberikan kesehatan, kelancaran dan keberhasilan.
“Untuk ibu-ibu adakan minimal seminggu sekali pengajian atau kumpul bersama untuk mendoakan suaminya di dalam penugasan. Jaga anak-anaknya, ada Korum disini, apabila ada permasalahan laporkan dengan Korum. Dan Korum harus aktif,” pesan Iwan Setiawan.*/
Laporan : Sumber Penerangan Daerah Militer XII/Tpr
Editor : Devi Lahendra