Pendidikan

Yarsi Pontianak Sukses Gelar Seminar Internasional Menghadirkan Narasumber dari 4 Negara

Channeltujuh.com, PONTIANAK — Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) bersama Akademi Farmasi (Akfar) Yayasan Rumah Sakit Islam (Yarsi) Pontianak menyelenggarakan seminar internasional, Yarsi Pontianak International Conference on Health Science (YP-ICHS).

YP-ICHS dilaksanakan secara online (daring) selama dua hari, sejak tanggal 30 November hingga 1 Desember 2023. Hari pertama merupakan sesi penyampaian materi oleh para narasumber, kemudian di hari kedua merupakan sesi persentasi oleh para dosen dan peneliti.

Ketua STIKes Yarsi Pontianak, NS Uti Hidayat mengatakan seminar tersebut merupakan bagian dari program kerja Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) sebagai bentuk diseminasi dari hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang telah dilakukan.

“Ya beberapa waktu lalu kita menggelar YP-ICHS, dari kegiatan tersebut diharapkan mampu menjadi wadah atau fasilitas bagi para dosen, peneliti bahkan praktisi untuk menjadi presenter pada tingkat internasional. Pada seminar tersebut, kita juga menghadirkan tujuh narasumber yang berasal dari empat negara dan turut serta mengundang unsur pemerintahan yaitu Pejabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat yang diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti,” terang Uti, di Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, Rabu (3/1/24)

Seminar tersebut, lanjut Uti menjelaskan diikuti kurang lebih 800 peserta yang terdiri dari presenter dan partisipan non-presenter yang berasal dari berbagai pihak mulai dari mahasiswa dan alumni, praktisi, akademisi serta mitra dari berbagai sektor yang merupakan mitra kerjasama dari STIKes Yarsi Pontianak dan Akfar Yarsi Pontianak.

“Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut yang dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan pada setiap sesi materi maupun sesi persentasi. Dalam kegiatan tersebut juga turut berpartisipasi beberapa perguruan tinggi lain seperti Universitas Bumi Persada Lhokseumawe, Aceh dan STIKes Suaka Insan, Banjarmasin serta mendapat dukungan dari Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (BPD Kalbar). Kami berharap kegiatan tersebut dapat menjadi salah satu kegiatan yang mampu meningkatkan pengetahuan serta dapat memberikan dampak terutama pada bidang kesehatan,” pungkas Uti.*/

Laporan : Sumber Humas Yarsi Pontianak
Editor : Devi Lahendra

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button