NewsPemerintahan dan Politik

Tinjau Vaksinasi di Padua Mendalam, Ini Pesan Bupati Kapuas Hulu

Channeltujuh.com, PADUA MENDALAM — Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan yang akrab disapa Sis meninjau pelaksanaan vaksin yang di inisiator oleh Organisasi Pemuda Katolik Cabang Kapuas Hulu di Desa Padua Mendalam, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat.

Sis mengapresiasi atas pelaksanaan vaksinasi yang bertempat di Gereja Katolik Santo Antonius Padua Mendalam tersebut karena disambut baik oleh masyarakat Desa Datah Diaan, Desa Tanjung Karang, Desa Padua Mendalam dan Desa Ariung Mendalam.

“Saya apresiasi atas antusias dari masyarakat yang ingin di vaksin pada hari ini,” ucap Sis, Minggu (17/10/21).

Sis menyampaikan bahwa Kabupaten Kapuas Hulu saat ini berada diposisi ke delapan masyarakat yang telah divaksin dan diposisi ke lima dalam pelaksanaan vaksin harian seluruh Kalimantan Barat. Sis juga mengatakan bahwa keterlibatan dari sebuah organisasi sangat dibutuhkan untuk membantu pemerintah agar seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu cepat mendapatkan vaksin.

“Dengan adanya andil dari organisasi masyarakat maupun partai politik, pemerintah daerah sangat terbantu dalam pelaksanaan vaksin karena metode seperti ini sistem jemput bola,” kata Sis.

Selaku tuan rumah tempat pelaksanaan vaksin, Kepala Desa Padua Mendalam, Theresia Game, mengungkapkan bahwa masyarakat sangat terbantu dengan adanya pelaksanaan vaksin di desa.

“Ini sangat membantu dan mempermudah vaksinasi di pedesaan, jadi kita tidak perlu bawa masyarakat lagi ke pusat ibu kota. karena betapa ribetnya kalau harus membawa masyarakat ke pusat ibu kota jika ada jadwal vaksin,” kata Theresia.

Pada kesempatan yang sama Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan, Sudarso, menghimbau untuk organisasi lain untuk ikuti jejak Organisasi Pemuda Katolik dalam melaksanakan vaksin di desa.

“Saya berharap kedepannya organisasi kepemudaan, sosial maupun partai politik di Kabupaten Kapuas Hulu untuk melaksanakan vaksin di desa, nanti dari dinas bisa menyediakan vaksin dan vaksinatornya,” terang Sudarso.

Sudarso juga menambahkan bahwa saat ini organisasi yang sudah membantu dalam pelaksanaan vaksin yaitu dari Praja Muda Karana (Pramuka) yang pelaksanaannya di Desa Jongkong, Pemuda Katolik dilaksanakan di Desa Sayut dan Desa Mendalam.

“Sedangkan dari partai politik baru Partai Amanat Nasional (PAN) yang telah melaksanakan vaksin di Putussibau Selatan, untuk partai Golongan Karya (Golkar) kemarin ditunda karena banjir di Kota Putussibau,” pungkas Sudarso.*/

Laporan : Sumber Humas Pemkab Kapuas Hulu
Editor : Deckie

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button