Channeltujuh.com, PONTIANAK – Puluhan wartawan dari berbagai media baik cetak, online, elektronik serta pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat (Kalbar) dan senior PWI Kalbar melakukan donor darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Hubungan Masyarakat (Humas) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) ke 74 di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat.
Wartawan senior yang juga senior PWI Kalbar, Zainul Irwansyah yang akrab disapa Buyung didampingi Pemimpin Redaksi (Pemred) Harian Berita Khatulistiwa (Berkat) yang juga pengurus PWI Kalbar, Marupek mengapresiasi kegiatan donor darah yang digelar oleh Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Kepolisian Daerah (Polda) Kalbar yang menggandeng para wartawan yang ada di Kota Pontianak khususnya dan Kalimantan Barat umumnya.
“Kegiatan seperti ini sangat kita dukung dan kita apresiasi, disinilah menunjukkan sinergi antara Polisi dan wartawan. Saya rasa hubungan baik ini harus terus di jaga tidak hanya dengan kegiatan donor darah saja, mungkin kedepannya ada kegiatan lain seperti olahraga bersama atau kegiatan menembak dan kegiatan bermanfaat lainnya,” kata Buyung, di Pontianak, Rabu (22/10/25).
Antusias para wartawan untuk mengikuti donor darah, lanjut Buyung mengatakan menunjukkan bahwa para wartawan sangat mendukung kegiatan yang digelar oleh Humas Polda Kalbar dan hal ini menunjukkan hubungan kemitraan yang baik antara media dan Polda Kalbar.
“Ya atas nama pribadi serta mewakili wartawan Kalimantan Barat saya mengucapkan selamat HUT Humas Polri ke 74, mari kita bangun sinergi antara Polri dan wartawan lebih baik lagi kedepannya. Untuk kegiatan donor darah kita berharap kedepannya untuk jumlah peserta tidak harus dibatasi, karena antusias para wartawan yang ingin mendonorkan darahnya cukup banyak,” tukas Buyung mengakhiri.*/
Laporan : Devi Lahendra